alquran, kalam allah yang padanya terdapat berbagai jenis pembelajaran. pembelajaran yang ada di alwuran ini bisa dikatakan PASTI benar, karena ilmu yang ada pada alquran itu merupakan langsung turun dari sang maha memiliki ilmu, sang maha agung, allah s.w.t. siapapun yang ingin menemukan suatu jawaban apapun, dari ilmu apapun, silakan dicari jawabannya pada mukjizat rasulullah s.a.w. ini, insyaallah pasti akan ditemukan petunjuk dari jawaban itu. karena memang, alquran merangkum segala jenis pembelajaran, tidak hanya tentang agama islam saja.
ditulisan kali ini, penuulis ingin berbagi sedikit hal pembelajaran yang tersirat di dalam alquran. jika dilihat pada surat albaqarah ayat 30, yang ayatnya seperti ini:
وَإِذْ قَالَ رَبُّكَ لِلْمَلَائِكَةِ إِنِّي جَاعِلٌ فِي الْأَرْضِ
خَلِيفَةً ۖ قَالُوا أَتَجْعَلُ فِيهَا مَنْ يُفْسِدُ فِيهَا وَيَسْفِكُ
الدِّمَاءَ وَنَحْنُ نُسَبِّحُ بِحَمْدِكَ وَنُقَدِّسُ لَكَ ۖ قَالَ إِنِّي
أَعْلَمُ مَا لَا تَعْلَمُون
ayat ini memiliki arti "Ingatlah ketika Tuhanmu berfirman kepada para Malaikat: "Sesungguhnya
Aku hendak menjadikan seorang khalifah di muka bumi". Mereka berkata:
"Mengapa Engkau hendak menjadikan (khalifah) di bumi itu orang yang akan
membuat kerusakan padanya dan menumpahkan darah, padahal kami
senantiasa bertasbih dengan memuji Engkau dan mensucikan Engkau?" Tuhan
berfirman: "Sesungguhnya Aku mengetahui apa yang tidak kamu ketahui""
ada hal menarik yang terdapat di ayat ini, yaitu ketika malaikat tahu bahwa nantinya, sifat alami manusia itu adalah berbuat kerusakan dan menumpahkan darah di muka bumi. dari mana malaikat tahu hal itu, padahal saat itu manusia hanya nabi adam, yang bahkan baru diciptakan?
setelah beberapa diskusi dengan beberapa teman, penulis menemukan beberapa jawaban. ada beberapa hal menarik yang terdapat pada jawabannya. yang pertama, bahwa allah telah memberitahukan, allah telah memberi perintah dan ilmu pada malaikat untuk bertanya hal itu pada allah. seperti yang dijelaskan dalam alquran juga, surat alzalzalah ayat 5, yang memiliki arti,"karena sesungguhnya Tuhanmu telah memerintahkan (yang sedemikian itu) kepadanya." dari ayat ini terlihat jelas, bahwa segala ilmu yang ada pada kita, pada alam ini, semua itu adalah ilmu milik allah. karena itulah, seperti yang disebutkan sebelumnya, jika memiliki pertanyaan apapun tentang alam ini, atau tentang apapun, sila dicari jawabannya di alquran, insyaallah pasti akan ditemukan jawabannya, kembalikanlah semuanya pada sang pemilik ilmu yang agung, allah azza wa jalla.
jawaban yang kedua dari ayat ini adalah, bahwa sebelum manusia memang telah ada makhluk yang menyerupai manusia, yang memang kerjaannya hanya berbuat kerusakan di muka bumi. ya, mugkin ini membenarkan teori tentang adanya makhluk berdiri dan bertulang punggung, yang ada sebelum manusia. makhluk-makhluk seperti homo sapiens dan bangsa-bangsa pitecantrophus serta yang lainnya, yang juga telah memiliki akal. inilah makhluk menyerupai manusia, yang selalu berbuat kerusakan di muka bumi, hingga malaikat mempertanyakan apakah manusia, yang secara kasar hampir sama dengan makhluk-makhluk tersebut, bisa menjadi khalifah yang adil di muka bumi.
lihatlah betapa agungnya alquran, bahkan ilmu prasejarah pun telah dijelaskan dalam alquran. hanya tinggal bagaimana kita bisa menemukan jawaban dari pertanyaan yang kita miliki dalam alquran, kita perlu mengkaji alquran lebih jauh dan lebih dalam untuk bisa memaknai setiap ayat dalam alquran. karena didalam setiap ayat alquran memang memiliki pembelajaran yang sangat luar biasa, yang bisa digunakan manusia untuk menjawab pertanyaan apapun. karena itu adalah kalam sang maha memiliki almu.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar