Senin, 11 November 2013

Keindahan Bismillah

(gambar disadur dari sini)
kalimat basmalah, merupakan suatu kalimat yang memiliki makna yang sangat dalam pada kehidupan umat muslim. basmalah, merupakan suatu bentuk penghambaan kepada sang Ilah (yang mana makna Ilah ini tidak hanya sekadar 'tuhan' seperti yang banyak diartikan pada saat ini, dan jika diuraikan tentang makna sebenarnya bisa membuat suatu pembahasan yang panjang), sebagai konsekuensi dari kesaksian umat muslim, bahwa Ilah hanyalah Allah, melalui syahadat. karenanya, dalam setiap apapun yang ingin dilakukan oleh seorang muslim, bisa dikatakan bahwa mengucap basmalah sebelum melakukan hal apapun itu adalah suatu yang harus dilakukan. mengapa? itu adalah bentuk penghambaan umat muslim terhadap Ilahnya, yang melalui kalimat bamalah tersebut adalah Allah. bahkan, rasulullah bersabda bahwasanya "sesungguhnya tidak ada wudhu, kecuali dengan bismillah" lihatlah, betapa pentingnya basmalah ini. jika berwudhu tanpa basmalah, bisa dikatakan wudhu tersebut tidak ada. dan bukankah wudhu adalah salah satu syarat sah sholat? apakah tanpa adanya wudhu akan ada sholat?

begitulah pentingnya berucak kalimat ini dalam setiap akan aktivitas. selain itu, kalimat ini memiliki arti yang sangat hebat. dengan asma Allah, ar-rahman, ar-rahim. ar-rahman dan ar-rahim. dua kata ini merupakan dua kata yang bisa dikatakan serupa, tapi tak sama. dalam bahasa indonesia, rahman diartikan sebagai pengasih, dan rahim diartikan sebagai penyayang. apa bedanya?

terdapat suatu perbedaan dari dua asma Allah ini. kata rahman, menunjukkan kasih Allah yang tak terbatas, kepada siapapun, apapun, kapanpun, dan dimanapun. lihatlah, bukankah Allah berkata bahwa Allah sangat membenci orang kafir dan musyrik? tapi bagaimana orang-orang tersebut bisa tetap mendapat rezki, bahkan mungkin rezki yang berlimpah? lihatlah, bagaimana tak satupun makhluk hidup yang tidak mendapat makanan di bumi ini? itulah sifat rahman Allah. Allah adalah maha pengasih kepada seluruh makhluknya, tanpa pengecualian. itulah Allah.

tapi untuk rahim, adalah sifat yang dikhususkan oleh Allah kepada hambanya yang beriman dan bertaqwa padanya. itulah mengapa, disetiap akhir ayat yang menunjukkan kasih sayang allah, selalu diakhiri dengan kata rahim, seperti miaslnya "innalllah ghafurur rahim". itulah kasih sayang yang hanya diperuntukkan Allah kepada hambanya yang beriman dan bertaqwa. betapa beruntungnya orang-orang yang merasakan sifat rahim Allah ini. semoga penulis dan pembaca termasuk di dalamnya, aammiin, aammiin, ya rabbal alamin. karena sesungguhnya, kasih sayang dari sifat rahim Allah inilah kenikmatan yang tiada tara, tiada bandingannya di dunia ini. bahkan (mohon dikoreksi jika salah) Ali bin Abi Thalib pernah mengumpamakan, bahwa jika seumpama Allah memiliki 100 nikmat yang akan diberikannya ke seluruh makhluknya tanpa terkecuali, maka sesungguhnya seluruh nikmat yang dapat  dikejar, dicari, diperoleh, dan dinikmati di alam dunia ini, oleh siapapun dan apapun makhluknya, itu hanyalah 1 bagian nikmat dari 100 nikmat Allah tadi. dan sesungguhnya, 99 nikmat lainnya, hanya akan Allah berikan pada mereka yang beriman da bertaqwa, yang dapat merasakan sifat rahim Allah tersebut.

kenikmatan di dunia tak lebih hanyalah seperseratus dari seluruh nikmat yang dimiliki Allah.lalu untuk apa mengejar-ngejar nikmat tersebut, dengan cara yang tidak di ridhoi Allah? dengan cara yang membuat Allah tidak akan memberi 99 nikmatnya yang lain? nauzubillahi min zalik

Tidak ada komentar:

Posting Komentar